English Department Anniversary and Farewell Party for Retired Lecturers

Senin, (23/12/2019) -  Hari Jadi Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris FKIP Universitas Riau ke-57 dan Pesta Perpisahan untuk Dosen yang telah Pensiun
.
Acara ini merupakan sebuah acara untuk memperingati Hari Jadi Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris FKIP Universitas Riau yang ke-57. Di acara milad kali ini, para mahasiswa, dosen, serta alumni juga ikut serta dalam memeriahkan acara ini. Acara ini juga sebagai bentuk Pesta Perpisahan bagi para dosen yang telah pensiun atau yang akan pensiun dalam kurun waktu tahun ajaran 2018/2019-2019-2020.
.
Acara ini dilaksanakan pada tanggal 14 Desember 2019 di Hotel Mona Plaza dari pukul 9.30 WIB - 12.00 WIB. Pada acara kali ini peserta diharuskan mengenakan pakaian yang telah ditentukan, yaitu Batik.
.



Acara ini diisi dengan serangkaian kegiatan yang diawali dengan Tari Persembahan yang dimana para penari adalah mahasiswa Prodi Bahasa Inggris Universitas Riau. Acara ini dipandu oleh MC, Hafizah dan Sharizan. Pembacaan ayat suci Al-Quran oleh Maria Ulfa, doa oleh Abrar Bayu Samudera, menyanyikan Lagu Indonesia Raya, Mars Mahasiswa dan Mars ESA yang dipimpin oleh Aprilia Fitriani, kata sambutan oleh Kaprodi Pendidikan Bahasa Inggris, Drs. Mahsyur, M.Ed, kata sambutan sekaligus membuka acara oleh Dekan, Prof. Dr. Mahdum, M.Pd. Acara dilanjutkan dengan pemotongan Tumpeng sambil menyanyikan lagu ulang tahun yang dilakukan oleh Kepala Prodi sebagai yang memotong tumpeng serta diiringi dengan seluruh dosen, perwakilan alumni dan Bupati Mahasiswa ESA FKIP Universitas Riau. Setelah kegiatan pemotongan tumpeng selesai, kepada seluruh para dosen Prodi Bahasa Inggris FKIP Universitas Riau yang hadir berdiri diatas pentas untuk menyampaikan nasihat" kepada para mahasiswa atau bercerita sedikit tentang sejara ESA sejak awal berdirinya, karena beberapa dari para dosen yang ada di Prodi Bahasa Inggris Universitas Riau adalah pendiri ESA dahulunya, yaitu Pak Mahdum sebagai wakil ketua, Ibu Indah sebagai sekretaris dan Ibu Hadriana sebagai bendahara. ESA didirikan oleh para mahasiswa angkatan tahun 81. Para dosen maupun alumni yang hadir bercerita sedikit gimana sejarah berdirinya ESA ini yang dulu namanya adalah EDSA. Setelah bercerita sedikit banyak mengenai sejarah berdirinya ESA ini, selanjutnya adalah kesan dan pesan yang disampaikan oleh Bapak Nasrul.
.

Acara selanjutnya adalah pemutaran video yang berisi kesan dan saran dari para alumni yang sudah sukses, ada dari alumni yang bekerja di Kedutaan Besar Indonesia di Madrid, Spanyol, ada juga yang bekerja di salah satu organisasi PBB, yaitu bekerja di FAO yang merupakan organisasi yang bergerak di bidang pertanian dan banyak lagi. Para alumni ini mengajarkan kita bahwa lulusan FKIP tidak harus menjadi seorang guru, namun juga bisa menjadi seseorang yang hebat di bidang lain. Setelah pemutaran video, selanjutnya ada penampilan akustik oleh mahasiswa Prodi Bahasa Inggris FKIP Universitas Riau yaitu oleh Rizky Ade Putra dan Yogi Hari Pratama, dimana penampilan dari kedua senior kita ini layaknya seorang penyanyi papan atas yang berhasil menghibur para hadirin. Kemudian surprise agenda, dimana para panitia menari bersama dan mengajak kepada para hadirin juga menari. Selanjutnya stand up comedy oleh alumni kita, Yogie Alfajar Maisessa dimana penampilan dari alumni kita ini sangat menghibur. Akustik selanjutnya dibawakan oleh Sulimatul Musrifah, Ruhut Febiola Simanjuntak, Emi Cansisni yang juga penampilan mereka tak kalah dari penampilan sebelumnya. Selanjutnya ada nyanyi solo dari alumni kita Devi Yenti yang berhasil membuat para hadirin terpesona dengan suaranya.
.

Pada jam 11.35 WIB para hadirin makan siang. Acara ditutup oleh doa yang dibawakan oleh Afdhol. Setelah acara resmi ditutup, para hadirin berfoto bersama.




ESA FKIP UNRI
23 Desember 2019

Komentar